Penutupan Pelatihan Kepemimpinan Pengawas Angkatan 2 dan 3 Tahun 2021

Sawangan, Pusdiklat— Kepala Pusdiklat Pegawai Kemendibudristek menutup secara resmi Pelatihan Kepemimpinan Pengawas (PKP) angkatan 2 dan 3, Selasa 22 Juni 2021 dengan moda daring. Peserta pelatihan berjumlah 60 orang berasal dari para pebat struktural eselon 4 yang berada di bawah Pemerintahan Kabupaten Tangerang, Propinsi Banten.

Dalam arahan dan penutupannya Kepala Pusdiklat Pegawai menyampaiakan bahwa untuk dapat membentuk sosok pejabat struktural pengawas seperti tersebut di atas, sesuai Peraturan Kepala Lembaga Administrasi Negara Nomor 15 Tahun 2019 tentang pedoman penyelenggaraan Pelatihan Kepemimpinan Pengawas yang bertujuan meningkatkan kompetensi kepemimpinan pejabat Pengawas yang akan berperan dan melaksanakan tugas dan fungsi kepemerintahan di instansinya maka diperlukan sebuah penyelenggaraan Pelatihan Kepemimpinan Pengawas yang inovatif, yaitu penyelenggaraan Pelatihan yang memungkinkan peserta mampu menerapkan kompetensi yang telah dimilikinya.

Selanjutnya Kapusdiklat Pegawai menamnbahkan, “Tahapan yang dibangun dalam penyelenggaraan Pelatihan Kepemimpinan Pengawas seperti ini, peserta dituntut untuk menunjukkan kinerjanya dalam merancang suatu perubahan di unit kerjanya dan memimpin perubahan tersebut hingga menimbulkan hasil yang signifikan. Kemampuan memimpin perubahan inilah yang kemudian menentukan keberhasilan peserta tersebut dalam memperoleh kompetensi yang ingin dibangun dalam penyelenggaraan Pelatihan Kepemimpinan Pengawas”, demikian tutur Amurwani.

Pada kesempatan tersebut Pemerintah Kabupaten Tangerang yang diwakili oleh Kepala BKPSDM Kabupaten Tangerang, drs.H.Hendar Herawan, M.M menyatakan ungkapan terima kasih atas kerjasama yang telah terjalin antara Kemendikbudristek melalui Pusdiklat Pegawai yang telah bersama-sama melaksanakan kegiatan pelatihan kepemimpinan pengawas 2021 yang dilakukan untuk akselerasi pelaksanaan pelatihan agar dapat tercapai para pejabat struktural  yang ada di Kabupaten Tangerang resmi melaksanakan pelatihan PKP di tahun 2021.

Pada kesempatan tersebut juga diumumkan para peserta terbaik dari 2 angkatan tersebut yang jatuh kepada Dhany Madrani Hap, Wahib Wahab dan Madsuri. Sedangkan untuk angkatan 3 peringkat pertama Agus Rizki, Suci Hasiati dan peringkat 3 adalah Mad Soleh. (SLM)